Update Terbaru! FIB UGM Kolaborasi dengan Balai Bahasa Provinsi DIY Adakan Serial Seminar Nasional Sastra


Albayaanaat.com - Seminar Nasional Sastra seri keenam telah diadakan oleh Fakultas Ilmu Budaya UGM yang berkolaborasi dengan Balai Bahasa Provinsi DIY pada pukul 19.00-21.00 WIB (30/3) berlangsung melalui platform Zoom, dan live streaming YouTube. Seri keenam kali ini membahas mengenai “Puisi Perlawanan Arab-Palestina : Kajian Adab al-Muqawamah” dengan pembicara Dr. Hindun, M.Hum. dan pembahasnya Prof. Dr. Sangidu, M.Hum. Keduanya merupakan dosen di Fakultas Ilmu Budaya Universitas Gadjah Mada (UGM). Seminar kali ini dihadiri kurang lebih 300 peserta yang datang dari berbagai kalangan.

Pembahasan kali ini diawali dengan penjelasan latar belakang terciptanya puisi perlawanan Arab-Palestina, yang ditandai dengan adanya peristiwa an-Nakbah (bencana) yang terjadi pada tahun 1948 dan al-Karisah pada tahun 1967. Bentuk perlawanan bangsa Palestina ada tiga, yaitu fisik, diplomatik, dan karya sastra. 

Dr. Hindun, M.Hum.
Dr. Hindun, M.Hum.

Pada saat penyampaian materi, Dr. Hindun, M.Hum. sengaja menyuguhkan Mahmoud Darwish sebagai lambang Adab al-Muqawamah, karena beliau merupakan pencetus Adab al-Muqawamah bersama Ghassan Kanafani, yang mana semua  puisinya berlatar bumi Palestina. Beliau dikenal sebagai salah satu penyair Palestina yang paling masyhur dan sangat diperhitungkan di belantika sastra dunia.

Prof. Dr. Sangidu, M.Hum. mengulas mengenai perjanjian dan kebijakan Israel atas tanah Palestina yang menurutnya sangat tidak adil. Dari tiga jenis perlawanan yang dilakukan oleh bangsa Palestina, hanya ada satu yang dapat dan terus dilakukan yaitu melalui karya sastra. Menurut beliau, “Sastra perlawanan Palestina itu sebenarnya adalah bentuk perlawanan terhadap Israel.” 

Baca Juga PUISI : ALAT PERLAWANAN PENYAIR PALESTINA 

Seminar kali ini berlangsung sangat interaktif karena pembicara dan pembahas memiliki latar belakang keahlian berbeda tetapi saling melengkapi. Dalam hal ini, Dr. Hindun, M.Hum. lebih menguasai perkembangan sastra Palestina, sedangkan Prof. Dr. Sangidu, M.Hum. sangat paham tentang kondisi nyata bangsa Palestina-Israel. (Affandi/Hidayati)


Tim redaksi al-Bayaanaat menerima naskah tulisan berupa, opini, kajian bahasa dan sastra, cerpen, puisi, dan resensi buku. Tema bebas, disesuaikan dengan karakter albayaanaat.com sebagai media mahasiswa cendekia bernafaskan bahasa, sastra, dan budaya yang dapat dibaca oleh semua kalangan. Silahkan kirim karya tulis kalian ke email redaksi albayaanat.uinsuka@gmail.com dengan melampirkan biodata diri serta nomor telepon yang bisa dihubungi. Untuk syarat dan ketentuan pengiriman naskah, silahkan klik kirim naksahTerimakasih. 

Posting Komentar

2 Komentar

  1. Banyak Pemborosan kata kak, Isi beritanya lebih elegant kalau di taruh di paragraf pertama

    BalasHapus
  2. Isinya bagus Min, tapi mohon maaf judul kurang inovatif, sama anglenya kurang terarah saat baca paragraf pertama

    BalasHapus

Silahkan berkomentar secara bijak dan sesuai dengan pembahasan