Dipaksa Lupa

Puisi, sajak, syair, contoh puisi, contoh syair, puisi klasik, puisi modern, albayaanaat, uin suka, bsa uin suka, sunan kalijaga, yogyakarta

Anganku telah menjelma menjadi ingin yang menggebu

Membantai segala bimbang dan ragu

Membiaskan keterpurukan dan hawa nafsu

Merajut senyuman di sepanjang waktu

 

Saat benih itu kembali merekah

Berlenggak-lenggok dipelupuk mata

Membisikkan arti kata kita

Memainkan jemari seraya memejamkan mata

Terangkai mimpi indah bersamanya

 

Merpati datang menyampaikan pesan cemburu

Dari sesosok elang pemburu yang sedang merindu

Seringai rembulan tak ubahnya tersipu malu

Menyaksikan keduanya bercumbu rayu

 

Semilir angin ditepis kehangatan api unggun yang menyala

Desiran ombak dada menambah hikmat syahdu tak terkira

Pada saat yang sama, aku dipaksa lupa

***

Lu'lu'atul Marwah, penulis adalah masahiswa aktif Jurusan Bahasa dan Sastra Arab, UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta. Ig: @marwahsry

Tim redaksi al-Bayaanaat menerima naskah tulisan berupa, opini, kajian bahasa dan sastra, cerpen, puisi, dan resensi buku. Tema bebas, disesuaikan dengan karakter albayaanaat.com sebagai media mahasiswa cendekia bernafaskan bahasa, sastra, dan budaya yang dapat dibaca oleh semua kalangan. Silahkan kirim karya tulis kalian ke email redaksi albayaanat.uinsuka@gmail.com dengan melampirkan biodata diri serta nomor telepon yang bisa dihubungi. Untuk syarat dan ketentuan pengiriman naskah, silahkan klik kirim naksahTerimakasih. 

Posting Komentar

0 Komentar